ShiroGadget [Gadget dan Teknologi Terbaru] |
Adu Ponsel Android : Sony Xperia S vs Samsung Galaxy Nexus Posted: 24 Feb 2012 02:54 PM PST GadgetFlazz pernah membandingkan kecanggihan antara iPhone 4S dengan Samsung Galaxy SII, yang berbeda platform, yaitu iOS dan Android. Kali ini kita bandingkan antara dua ponsel pintar yang memiliki platform sama, yaitu Android dan banyak kesamaan lainnya seperti memiliki RAM 1 GB serta resolusi layar yang sama yaitu 720 x 1280 piksel.
Ponsel pertama yang dibandingkan yaitu Sony Xperia S yang merupakan penerus dari produk sebelumnya, Xperia Arc S melawan Samsung Galaxy Nexus, smartphone pertama yang memakai OS Android 4.0 ICS. Nah, manakah smartphone Android yang lebih unggul? Desain Dimensi Samsung Galaxy Nexus lebih panjang dan lebih lebar daripada Sony Xperia S, namun Xperia S lebih tebal dan lebih berat. Dimensi Xperia S 128 x 64 x 10.6 dan berat 144 gram, sementara Samsung Galaxy Nexus memiliki dimensi 135.5 x 67.9 x 8.9 dan berbobot 135 gram. Layar Kedua smartphone Android ini punya resolusi layar yang, 720 x 1280 piksel. Namun ukurannya sedikit berbeda, jika Sony Xperia menggunakan layar sentuh dengan ukuran 4.3 inci dan didukung oleh teknologi Sony Mobile BRAVIA Engine, Samsung Galaxy Nexus hadir dengan layar sentuh HD Super AMOLED dengan ukuran 4.65 inci. Kamera Kamera menjadi keunggulan Sony Xperia S dibandingkan Samsung Galaxy Nexus. Xperia S disematkan kamera 12 MP yang mampu merekam video HD 1080 dan memiliki kamera depan sebesar 1,3 MP, sementara Galaxy Nexus ‘hanya’ punya kamera 5 MP dengan kemampuan merekam video full HD, dan kamera depan 1,3 MP. Performa Samsung Galaxy Nexus boleh kalah dalam urusan kamera, namun sistem operasi Android 4.0 ICS terbaru yang digunakannya telah meninggalkan Sony Xperia S yang masih memakai OS Android 2.3 Gingerbread. Tapi keunggulan Galaxy Nexus tersebut, masih bisa terkejar karena dijanjikan pada 2 bulan mendatang update ke Android 4.0 ICS untuk Xperia S akan tersedia. Nah, yang tidak bisa ‘dikejar’ oleh Galaxy Nexus adalah kecepatan prosesor Xperia S. Jika Galaxy Nexus menggunakan prosesor dual-core sebesar 1.2 GHz, Xperia S di sematkan prosesor dual core yang lebih cepat sebesar 1.5 GHz. Baterai dan Memori Kapasitas baterai kedua smartphone Android ini sama, yaitu baterai Li-Ion 1750 mAh. Untuk memori, Samsung Galaxy Nexus dilengkapi dengan memori internal berkapasitas 16 GB hingga 32 GB, sementara Sony Xperia S berkapasitas memori internal 32 GB. Anehnya, kedua ponsel pintar ini tidak dilengkapi dengan slot microSD. Kesimpulan Ponsel Sony Xperia S unggul dalam hal kamera yang beresolusi 12 MP. Sedangkan Samsung Galaxy Nexus hadir dengan keunggulan penggunaan OS Android 4.0 ICS. Pilihan ada di tangan Anda! |
You are subscribed to email updates from GadgetFlazz To stop receiving these emails, you may unsubscribe now. | Email delivery powered by Google |
Google Inc., 20 West Kinzie, Chicago IL USA 60610 |
0 komentar:
Post a Comment